23.9 C
Kudus
Minggu, 26 Januari 2025
BerandaLagaVivit Terpilih Sebagai Ketua Umum KONI

Vivit Terpilih Sebagai Ketua Umum KONI

- Advertisement -spot_img

REMBANG, suaramuria.com – Vivit Dinarini Atnasari, istri Wakil Bupati H Bayu Andriyanto SE Kamis (19/12) terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Rembang periode 2020-2024. Ketua Umum KONI putri pertama Kabupaten Rembang itu terpilih melalui mekanisme pemunggutan suara Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) yang digelar di Pendapa Museum Kartini Rembang.

Dalam pemungutan suara itu, putri dari pengusaha keuangan Atna Tukiman memperoleh 17 suara dukungan dari 30 cabang olahraga yang tergabung di KONI Rembang. 13 suara dukungan lainnya diperoleh oleh calon lain Heri Susatya. Setelah terpilih menjadi Ketua KONI Kabupaten Rembang, Vivit dihadapkan dengan tugas berat. Yaitu peningkatan prestasi olahraga Kabupaten Rembang. Selain itu, dia juga memiliki pekerjaan membantu mensukseskan Pati Raya sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2022 mendatang.

Ketua KONI Jawa Tengah, Brigjen Subroto yang hadir dalam Musorkab menerangkan prestasi Kabupaten Rembang di Jawa Tengah terbukti belum baik. Meskipun pada Sea Games Filipina kemarin, atlet menembak dari Rembang Anung Satriyo Wibowo memperoleh medali perunggu. ”Di Porprov Jawa Tengah kemarin, Kabupaten Rembang menempati posisi 34 dari 35 kontingen yang ikut serta. Ini salahe siapa. Tidak bisa menyalahkan satu pihak saja. Karena ukuran prestasi merupakan sinergi dari berbagai pihak,” tegas dia.

Dia menambahkan Musorkab sendiri sering disalahartikan oleh pengurus cabang olahraga. Selama ini, Musorkab hanya dipandang penting untuk urusan pemilihan ketua saja. ”Musorkab ribut tentang ketua itu salah. Yang penting adalah menerima laporan program kerja dan menetapkan program kerja ke depan. Karena olahraga itu harus dibangun dengan good sport governance. Kemajuan olahraga itu berawal dari legal administrasi,” jelas dia.

BACA JUGA  PB Djarum Siapkan Atlet Terbaik Ikuti Seleknas PBSI

Selain itu, dia juga meminta agar pengurus KONI Kabupaten Rembang ke depan lebih berorientasi kepada peningkatan mutu pelatih. ”Pelatih dulu yang dibenahi secara bagus. Pelatih bagus akan menghasilkan atlet yang bagus. Jangan terjebak mencari bibit atlet saja,” kata dia.

Ketua Umum KONI Kabupaten Rembang terpilih, Vivit Dinarini Atnasari mengatakan pihaknya siap mengandeng calon yang tidak terpilih. Dia juga mengaku mentargetkan memperbaiki prestasi olahraga Kabupaten Rembang di tingkat Jawa Tengah. ”Yang diinginkan teman-teman pengurus cabang olahraga adalah peningkatan prestasi. Target utama saya yaitu menaikkan prestasi Kabupaten Rembang di Jawa Tengah. Selain itu tentu juga menguatkan organisasi KONI dengan menempatkan pengurus sesuai keahlian, “ tandas dia. ()

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Stay Connected

443FansSuka
397PengikutMengikuti
37PengikutMengikuti
7,164PelangganBerlangganan

Berita Terkait

- Advertisement -spot_img

Berita Terkini

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini